![](https://www.lintasnasional.com/wp-content/uploads/2025/02/IMG-20250207-WA0025.jpg)
Rapat Pleno Terbuka Penetapan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen terpilih pemilihan tahun 2024 merupakan tahapan terakhir didalam tahapan Pilkada serentak tahun 2024.
Hal tersebut disampaikan Ketua KIP Bireuen Saiful Hadi SE MM saat memberi sambutan pada Rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen terpilih pemilihan tahun 2024 yang dilangsungkan di Aula Wisma Bireuen Jaya pada Kamis 7 Februari 2025 malam.
“Dengan berakhirnya tahapan Pilkada masyarakat Kabupaten Bireuen dapat bersatu untuk membangun Bireuen kedepan jangan ada lagi perbedaan antara tim A tim B, tim C dan tim D. Itu sudah selesai,” sebut Saiful Hadi.
Menurut Saiful Hadi, pada saat proses Pilkada Kemarin terdapat perbedaan pilihan, perbedaan pandangan dan perbedaan pendapat itu wajar sebagai negara demokrasi, akan tetapi pilkada sudah selesai perbedaan juga selesai.
Ia mengaku, penyelenggaraan Pilkada Kabupaten Bireuen tahun 2024 berjalan sukses dengan tingkat partisipasi pemilih mencapai 71,86 pesen.
“Ini membuktikan bahwa kesadaran politik masyarakat Bireuen cukup tinggi serta dukungan dari semua pihak,” ujar Saiful Hadi.
Saiful Hadi menambahkan, seluruh tahapan penyelenggaraan Pilkada tahun 2024 dapat berjalan dengan lancar berkat kerjasama dan dukungan dari semua pihak, baik dari pasangan calon, pemerintah daerah, Forkopimda, media dan seluruh lembaga Vertikal lainya serta seluruh masyarakat Bireuen.
“Kami secara pribadi maupun lembaga mengucapkan terimakasih atas dukungan dari semua pihak yang telah menyukseskan Pilkada,” tutup Saiful Hadi.
Sementara itu, Penjabat (PJ) Bupati Bireun Jalaluddin SH MM dalam sambutanya mengucapkan selamat kepada pasangan calon Bupati dan wakil Bupati terpilih nomor urut 3 H Mukhlis ST – Ir Razuardi MT yang sudah ditetapkan sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih dengan peroleh suara tertinggi pada Pilkada serentak tahun 2024.
“Mari kita samakan persepsi dan pertajam visi misi Paslon sehingga kita mampu bersinergi dengan masyarakat membangun Bireuen yang semakin baik,” kata Jalaluddin.
Ia melanjutkan, kami berharap mulai hari ini dan kedepannya kita dapat bekerjasama dalam mewujudkan Kabupaten Bireuen maju dan sejahtera. Untuk itu, kami siap dan terbuka dalam menjalin komunikasi guna bertukar pikiran demi kesuksesan pelaksanaan visi – misi yang akan dijalankan nantinya.
“Seluruh ASN didalam Kabupaten Bireuen juga siap menerima dan mendukung Bupati dan Wakil Bupati terpilih tahun 2024,” ujar Jalaluddin.
Jalaluddin berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bireuen mulai hari ini tidak ada lagi pendukung Paslon 1, 2 dan 3, karena mulai hari ini seluruh masyarakat Kabupaten Bireuen sudah menjadi pemenangnya.
“Mari kita bersama – sama berikhtiar dan berdo’a agar Allah SWT tetap menghadirkan suasana persatuan, saling menghormati dan saling menghargai yang membuat kita merasa sejuk dan damai,” pinta Pj Jalaluddin. (Rahmad Maulida)