Sosok  

Machfud Azhari Ditunjuk Jadi Wakil Dekan II FIKES UMMAH

LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Rektor Universitas Muhammadiyah Mahakarya Aceh (UMMAH), Dr. H. Muharrir Asy’ari, Lc.M.Ag, telah menunjuk Machfud Azhari sebagai Wakil Dekan II Fakultas Kesehatan yang membidangi Bidang Keuangan, Kepegawaian, dan Kemahasiswaan. Penunjukkan ini dilaksanakan di Ruang Rektor UMMAH, Bireuen.

Humas UMMAH, Fohan Muzakir, M.Sos, menjelaskan bahwa penunjukan pejabat baru ini sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Rektor Universitas Muhammadiyah Mahakarya Aceh Nomor: 220/KEP/II.3.AU/II.0/E/2025 tentang Pergantian dan Penetapan Jabatan Dosen dan Tenaga Kependidikan UMMAH.

“Penunjukan pejabat struktural ini dilakukan untuk memperkuat manajemen dan meningkatkan kualitas pendidikan di Universitas Muhammadiyah Mahakarya Aceh, yang sesuai dengan visi dan misi UMMAH,” kata Fohan Muzakir, M.Sos, kepada media ini pada Jumat 21 Maret 2024

Fohan juga menambahkan bahwa pejabat struktural yang baru ini memiliki tugas besar dalam memajukan kampus UMMAH. Machfud Azhari, yang dikenal luas sebagai akademisi, aktivis, dan juga seorang ustaz, sebelumnya menjabat sebagai Wakil Dekan II Fakultas Ilmu Kesehatan yang membidangi Keuangan dan Kepegawaian.

“Kini, beliau diberi tugas tambahan untuk mengurus Bidang Kemahasiswaan di Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES),” tuturnya

Rekam jejak Machfud Azhari yang kuat di bidang kemahasiswaan menjadi salah satu alasan pemberian amanah ini. Beliau aktif dalam berbagai organisasi kepemudaan, seperti KNPI Bireuen, Pemuda Muhammadiyah, serta Lembaga Swadaya Masyarakat. Selain itu, beliau juga memiliki pengalaman berharga di Himpunan Mahasiswa dan BEM Universitas Malikussaleh.

Saat diwawancarai, Machfud Azhari menegaskan bahwa jabatan yang diberikan adalah amanah.

“Kita siap ditempatkan di mana saja dan yang terpenting adalah memberikan kesan yang baik. Mohon doa dan dukungannya,” ujarnya dengan senyum khasnya.

Fohan Muzakir berharap, pejabat struktural baru di UMMAH dapat bekerja dengan baik, menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, dan mampu mengembangkan visi serta misi Universitas Muhammadiyah Mahakarya Aceh. (Red)