LINTAS NASIONAL – BIREUEN – Bupati Bireuen H. Mukhlis ST., berharap seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bireuen berkerja sama untuk membangun dan mensejahterakan masyarakat Bireuen
walaupun sedang beredar isu mutasi
Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Bireuen H. Mukhlis ST pada Apel perdana paska libul Idul Fitri 1446 H di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bireuen yang dilangsungkan di halaman Kapuspemkab Bireuen Selasa 8 April 2025.
“Harapan saya sebagai Bupati, mari kita membangun Kabupaten Bireuen yang kita cintai ini walaupun diluar ada isu-isu mutasi,” ujar Bupati Mukhlis.
Dikatakan Bupati Mukhlis sejauh masih bisa bekerja sama dalam membangun Kabupaten Bireuen demi kesejahteraan masyarakat tidak dimutasi.
“Walaupun kedepan terjadi mutasi hanya untuk mengisi posisi pejabat -pejabat yang kosong dan menjelang masa pensiun,” sebut H. Mukhlis.
Bupati Mukhlis berharap dukungan dari seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bireuen dalam membangun Kabupaten Bireuen kedepan.
“Sekali lagi saya berharap, dukung saya dalam membangun dan mensejahterakan masyarakat Bireuen dalam lima tahun kedepan,” Pungkas Bupati Mukhlis. (Rahmad Maulida)