LINTAS NASIONAL – BIREUEN, Sebagai bentuk kepedulian Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H Pemerintah Gampong Bireuen Meunasah Blang, Kecamatan Kota Juang Kabupaten Bireuen menyantuni 35 anak yatim pada Senin 24 Maret 2025
Acara yang digelar Ba’da Taraweh di Meunasah setempat diawali dengan ceramah agama oleh Tgk. Muhibbon Assalami dari Ulee Gle, Penyerahan santunan ini dihadiri oleh Keuchik setempat, Tgk. Imum, Perangkat Desa, tokoh Gampong serta Masyarakat setempat.
Santunan untuk 35 Yatim ini berasal dari sumbangan masyarakat setempat serta para donatur yang berdomisili didalam maupun diluar Gampong.
Keuchik Gampong Bireuen Meunasah Blang, Baihakki mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial warga terhadap anak yatim yang membutuhkan perhatian, terutama menjelang Idul Fitri.
“Santunan ini berasal dari donasi warga dan para dermawan yang peduli terhadap kesejahteraan anak yatim di gampong kami, setiap anak menerima bantuan sebesar Rp1 juta yang diharapkan dapat meringankan kebutuhan mereka dalam menyambut Hari Raya,” ujar Baihakki.
Kata Keuchik Baihakki, Kategori anak yatim yang menerima santunan di Gampong Bireuen Meunasah Blang sejumlah 35 yang berumur maksimal 13 Tahun.
“Untuk Tahun ini ada 35 anak Yatim yang berhak menerima santunan dengan batas umur 13 Tahun kebawah, untuk tahap pertama setiap anak yatim mendapat santunan 1 juta, jika nanti ada penambahan maka akan diberikan lagi,” ujar Baihakki
Ia menyebutkan santunan anak Yatim ini sudah menjadi kegiatan rutin tiap Tahun menjelang Hari Raya Idul Fitri dan Idul Adha, ia berharap akan terus berlanjut di masa yang akan datang.
“Ini sudah menjadi tradisi setiap tahun yang dilakukan oleh Pemerintah Gampong Bireuen Meunasah Blang, Insya Allah dengan kebersamaan dan kekompakan masyarakat santunan untuk anak yatim akan tetap berlanjut kedepannya,” tutur Baihakki
Keuchik Baihakki, menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Aparatur Desa, Panitia Ramadhan Masyarakat serta para Donatur yang telah bekerja memberikan kontribusi sehingga kegiatan sosial ini bisa terlaksana dengan lancar.
“Semoga kegiatan seperti ini menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk terus peduli dan mendukung anak-anak yatim di lingkungan mereka, karena perhatian dan kasih sayang dari masyarakat akan sangat membantu perkembangan anak-anak tersebut,” pungkas Keuchik Baihakki (AN)